Open Water Sumut Targetkan Dua Perunggu PON XIX JABAR

Cabang olahraga Open Water Sumatera Utara mengusung target realistis pada ajang multievent Pekan Olahraga Nasional (PON) XIX/ 2016 di Jawa Barat. Medali perunggu menjadi target utama dari lima atlet yang akan dibawa.

Pelatih cabor Open Water PON Sumut, Brian Howard mengatakan, pada Pra kualifikasi PON 2015, Sumut berhasil meraih dua medali perunggu di nomor 3.000 dan 5.000 meter. Dirinya optimis dua nomor tersebut tetap menjadi andalan tim open water Sumut untuk meraih medali.

“Prediskinya mudah-mudahan prestasi di Pra PON dapat dipertahankan. Dua perunggu minimal bisa dipertahankan. Tapi, kita berharap juga dari nomor lain bisa membuat kejutan.” ucap Brian, Senin (5/9/2016).

Demi target tersebut saatbini masih dibutuhkan persiapan yang baik, termasuk rencana try out ke luar daerah. Namun rencana uji coba venue di perairan Sibolga (Sumut) dan Indramayu (Jabar) tidak terwujud. Seharusnya rencana uji coba venue ke Sibolga diagendakan pada Agustus kemarin. Namun, karena sudah dekat dengan pelaksanaan PON, uji coba dibatalkan.

“Rencananya uji coba ke perairan Sibolga Agustus lalu. Tapi karena waktunya sekarang sudah dekat pelaksanaan PON akhirnya tidak jadi. Saya takut jika tetap dipaksa nanti kondisi anak-anak drop sebelum tanding,” jelasnya.

Gagalnya atlet mengikuti try out ke laut Tirtamaya Indramayu bukan kendala besar. Brian mengakui sudah mengetahui informasi tentang kondisi di kawasan wisata tersebut, terutama tantangan yang harus diketahui atlet sebelum pertandingan. Seperti informasi kondisi arus air, arah angin yang tidak tentu, hingga hewan ubur-ubur yang sangat membahayakan atlet telah ia peroleh. Apalagi kondisi perairan Indramayu tidak berbeda dengan laut di Sibolga.

Pada PON tahun ini, cabang olahraga Open Water baru akan mulai dipertandingkan pada 25-27 di perairan laut Tirtamaya Indramayu, Jawa Barat. Sedangkan kontingen Open Water Sumut akan berangkat ke Kabupaten Indramayu pada 22 September mendatang.

Kelima atlet yang dibawa di antaranya M Ilham (3000 m), Erian Arif Pratama (10000 m), Resi Dwi Ananda (3000 m), Dinda Syafira Putri (5000 m), Sa’fa Amanda Salsabilah (10000 m). Kelima atlet tersebut kini sedang menjalani program penuh di Pemusatan Latihan Daerah (Puslatda) di kolam renang Selayang, Medan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *