Kunjungi Pos PAM 1 Siabu Kapolres bersama Ketua Bhayangkari Madina berikan Bingkisan

Suaramedannews.com, MandailingNatal – Kepala Kepolisian Resort Mandailing Natal (Kapolres Madina) bersama ketua Bhayangkari Cabang Madina dan Pejabat Utama (PJU) Polres Madina Kunjungi Pos PAM 1 Siabu. Selasa,(31/12/2024).

Tiba di Pos PAM 1 Siabu Kapolres Beserta Rombangan Disambut Kapolsek Siabu Kompol SasZorro, Camat Siabu Sudrajat Putra Batu Bara, SH, MH, serta Seluruh petugas jaga Pos Pam Siabu.

Kapolres Madina Arie Sofandi Paloh mengatakan,kunjungan ke Pos Pam untuk melihat kesiapan pengamananan sekaligus Memberikan semangat kepada para petugas sehingga dalam menyambut pergantian tahun sekaligus memastikkan kelancaran lalu lintas dan juga kelancaran kegiatan kegiatan keagamaan yang akan dilakasanakan beberapa gereja-gereja yang ada di Kecamatan Siabu.

“Kami hadir disini memberi semangat kepada petugas, untuk memastikan kesiapan personil,patroli nantinya,baik itu petugas kesehatan.”ungkapnya.

“Apa bila dari arus lalu lintas dari beberapa pengendara yang mengalami Sakit bisa singgah ke Pos PAM kita untuk memperoleh pelayanan kesehatan,sekaligus untuk memastikan bahwa hari ini dan sampai dengan nanti tanggal 1 januari 2025. kegiatan dari umat Nasrani dapat berjalan lancar.”Harapnya.

Kapolres Mandailing Natal Arie Sofandi Paloh juga menjelaskan, Malam pergantian Tahun pihak polres Madina Bersama Forkopimda akan melakukkan Patroli dalam skala besar.

“Dan nanti malam kita pastikan akan kembali melakukan kegiatan Patroli dalam Sekala besar dengan pemerintah Kabupaten Mandailing Natal ada unsur forkopimda atau Bupati akan patroli skala besar untuk memastikan kembali kegiatan malam berjalan dengan Baik.”ujarnya.

Kapolres Madina Juga menghimbau kepada pengendara yang masuk Dari Sumatera Barat menuju Kabupaten Mandailing Natal atau sebaliknya Untuk Mewaspadai Bencana Alam Wilayah tambangan Kota Nopan.

Untuk di ketahui Polres Madina Dalam Memastikan Pengamanan dan kelancaran pergantian tahun mendirikan 3 Pos Pengamanan (PAM)yakni di Kecamatan Siabu,Aek Galoga dan perbatasan Sumatera Barat(Sumbar) di Muara sipongi dan satu Pos Pelayanan yakni di Natal.

(Reporter:Suhartono/Editor:Royziki F.Sinaga)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *