Prakiraan BMKG Kondisi Cuaca Pada Pelaksanaan Sholat Idul Adha 1445 H

suaramedannews.com,Medan- Berdasarkan pantauan satelit HIMAWARI – 9 EH dan K-Index (K1) Index Labilitas udara, Balai Besar Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BBMKG) Wilayah I Medan,
kondisi dinamika atmosfer untuk hari senin tanggal 17 Juni 2024, angin lapisan 850 mb (3000feet) menunjukkan angin baratan terjadi di wilayah Sumatera Utara dengan kecepatan berkisar antara 05 – 10 kt. Kelembaban udara berkisar antara 65 – 92 %. kondisi labilitas atmosfer yang dilihat dari beberapa parameter seperti K index, Lift index menunjukkan kondisi atmosfer yang cukup stabil.

Secara umum kondisi cuaca wilayah Sumatera Utara diperkirakan berawan di beberapa wilayah masih berpotensi hujan dengan intensitas ringan yang bersifat lokal.

Pagi Hari : cerah berawan

Siang / Sore hari : Berpotensi hujan ringan hingga sedang di sebagian wilayah Sumatera Utara, antara lain : Simalungun, Deli Serdang Samosir, Balige, Langkat, dan sekitarnya.

Malam hari : Berpotensi hujan ringan di wilayah Serdang Bedagai, Medan, Batubara, langkat dan sekitarnya.

Suhu Udara berkisar 16 – 33.0 °C.
Kelembapan Udara : 60 – 97%.
Angin : Barat Daya – Barat Laut, 10 – 30 km/jam.

Demikian Prakirawan Budi Prasetyo saat bincang dengan Abdul Aziz di ruang kerja analisa BBMKG Wilayah I Jl. Ngumban Surbakti No. 15 Medan, Ahad (16/06/2024).

Sedangkan
Kondisi prakiraan cuaca untuk kota Medan esok hari diperkirakan berawan
Pagi Hari : cerah berawan

Siang / Sore hari : Berpotensi hujan ringan pada sore menjelang malam
Malam hari : berawan.

Bagi umat muslim yang akan melaksanakan sholat idul Adha 1445 H dan pemotongan hewan qurban pada 10 Dzulhijjah dan hari-hari Tasyrik berikutnya,
Khususnya kota Medan cuaca Insya Allah bersahabat, ” ujar Abdul Aziz setelah melihat kondisi fisis cuaca lewat satelit dan radar yang di operasikan BBMKG Medan.

(Anto Gondrng)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *