Bumikan Wakaf Produktif, BWI Sosialisasi UU dan Peraturan Wakaf ke Nazir Se – Sumatera Utara

Suaramedannews.com, Medan – Ketua Perwakilan Badan Wakaf Indonesia (BWI) Provinsi Sumatera Utara, Solehuddin Sagala, SH., M.Si., mengungkapkan besarnya manfaat dari wakaf jika dikelola dengan baik.

“Sebagai pengurus BWI Provinsi Sumut berupaya agar wakaf ini menjadi sesuatu yang familiar, sekaligus semakin dikenali sebagai suatu hal penting dalam sebuah ibadah”, ungkap Solehuddin Sagala saat menyampaikan sambutan pada kegiatan Sosialisasi Undang-Undang dan Peraturan Wakaf di Asrama Haji Medan, Senin, (23/12/2024).

“Wakaf ini terutama wakaf produktif belum banyak dikenali masyarakat luas maka tugas kita semua membumikan persoalan wakaf ini ke masyarakat”, imbuh Solehuddin.

Di kegiatan yang sama, Kepala Kanwil Kemenag Sumatera Utara H.Ahmad Qosbi, S.Ag, MM., yang juga Ketua Pertimbangan BWI Sumut dalam sambutannya sekaligus membuka acara, mengemukakan pentingnya kegiatan Sosialisasi Undang-Undang dan Peraturan Wakaf.

“Acara ini penting dan jarang dilaksanakan mungkin terkait anggaran, kita yang berada di lapangan kadang kesulitan memetakan objek wakaf karena para nazir kurang pro aktif melaporkan atau mengelola wakafnya dengan baik”, ujar H.Ahmad Qosbi.

“Menjadi Pengurus BWI dan Nazir sama saja dengan jihad, karena mementingkan urusan umat tiada Akhir, Insya Allah Syurga imbalannya”, ucap H. Qosbi menutup sambutannya.

Sementara itu Divisi Humas, Sosialisasi, dan Literasi BWI Sumut, K.H.Akhmad Khambali, SE., MM., menjelaskan bahwa kegiatan Sosialisasi Undang-Undang dan Peraturan Wakaf dihadiri oleh Pengurus BWI Provinsi Sumatera Utara dan Perwakilan BWI Kabupaten/Kota serta perwakilan Nazir se Sumatera Utara.

“Penyelenggara Sosialisasi Undang-Undang dan Peraturan Wakaf adalah BWI Perwakilan Sumut, Kanwil Kemenag Sumut dan Pemerintah Provinsi Sumatera Utara”, sebut Kiai Khambali.

“Adapun narasumber di antaranya Kakanwil Kemenag Sumut, Pj Gubernur Sumatera Utara yang diwakili Karo Kesra dan Ketua BWI Perwakilan Sumut”, pungkas Kiai Khambali.

(Reporter:Indra Matondang/Editor:Royziki F.Sinaga)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *